Angin Puting Beliung di Ciputat, TNI Bantu Warga Perbaiki Kubah Masjid Nurul Huda Rusak Parah

Peristiwa306 Dilihat

Bisnis Metro,TANGERANG SELATAN- Koramil Ciputat melaksanakan kerja bakti dalam rangka membantu warga yang bangunan rumah maupun masjid rusak, dampak adanya angin puting beliung pada hari Senin tanggal 19 September 2022 di wilayah Kelurahan Ciputat Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan.

“Kita membantu, perbaiki atau mengangkat- angkat barang yang memang diperlukan kita siap,” ungkap Peltu M Nuh, di pelataran atas kubah Masjid Nurul Huda RW 12 yang rusak parah, Selasa (20/9/2022)

“Material kubah masjid copot diterjang angin, dan potongannya sampai menimpa rumah warga yang ada di seberang sana,” ucapnya.

Saat disinggung bahwa baru unsur TNI saja yang terlibat sosial perbaikan rusaknya Kubah Masjid Nurul Huda di RW 12 Kelurahan Ciputat.

“Karena memang lokasi kejadian ini berdekatan dengan Koramil Ciputat, kita langsung berinisiatif membantu, kesulitan warga, dengan apa tenaga yang kita miliki,” tutur Nuh,

Cuma karena kita ini berdekatan langsung, maka kita langsung melakukan eksi spontanitas, imbuhnya. (sg)