Babinsa Bantu Warga Angkut Sampah

TNI Polri259 Dilihat

Teluk kuantan–Babinsa Kelurahan Pasar taluk serka Aidil Fitri & Serda Robiyanto Koramil 02/KT kembali melakukan rutinitas gotong royong membantu warga di wilayah teritorial,Rabu (15/06/2022).

Kali titik pembersihan dan pengangkutan sampah di lakukan di Kelurahan Pasar Taluk.

Turut hadir dalam giat yang bertujuan menciptakan Kel pasar taluk Bersih aman dan nyaman ditengah-tengah warga.

Serka Aidil Fitri menuturkan kegiatan ini merupakan rutinitas Babinsa selaku pembina teritorial dan bagian dari tiga pilar kelurahan.

“Babinsa dalam menjalankan tugasnya selalu berpedoman pada sumpah prajurit, Sapta marga dan 8 wajib TNI.Jadi kami selalu ingin memberikan yang terbaik dimanapun bertugas,” kata Aidil.

Menurutnya, masyarakat atau warga merupakan ibu kandung yang harus terus dijaga karena sejatinya dari rakyatlah TNI berasal.

“Karena itu Babinsa sebagai tiga pilar kelurahan bersama bhabinkamtibmas dan Lurah serta masyarakat selalu bersinergi untuk menciptakan wilayah teritorial bebas dari gangguan apapun.Termasuk persoalan sosial ditengah-tengah warga,” sebut Aidil.

Babinsa pun mengimbau dan mengajak masyarakat untuk terus mengaktifkan gotong royong yang sudah diwariskan para leluhur.

“Gotong royong harus dilestarikan, karena dengan kebersamaan segala persoalan bisa diatas dan dengan kebersamaan yang berat terasa ringan. Mari kita jaga wilayah ini secara bersama-sama. Dari kita untuk kita,” tegasnya.