BABINSA JALIN KEBERSAMAAN GOTONG ROYONG BERSAMA WARGA BINAAN

TNI Polri250 Dilihat

Jalin Kebersamaan, Babinsa Koramil 02/Kuantan Tengah Gotong Royong Bersama Warga Binaan.

Guna memupuk rasa kebersamaan dan melestarikan budaya gotong royong serta mendekatkan aparat teritorial dengan masyarakat, Babinsa Koramil 02/KT Kodim 0302/Inhu Serka Kurniawansah ikut gotong royong bersama masayarakat,Senin (20/06/2022).

Serka Kurniawansah mengatakan, untuk menjalin silaturrahmi dan kebersamaan antar warga dapat dilakukan dengan berbagai cara. Salah satunya dengan kerja bakti atau gotong royong di wilayah binaan.

“Kali ini kita kerja bakti bersama masyarakat memperbaiki Akses jalan menuju kebun pertanian warga dan pembuatan parit pinggir badan jalan di desa binaan, Kecamatan Sentajo raya, Kabupaten Kuantan Singingi,” ujar Serka Kurniawansah.

Dikatakannya, gotong royong merupakan tradisi turun temurun bangsa indonesia sejak dahulunya yang harus dilestarikan dan diwariskan. Menurutnya, dengan bergotong royong semua pekerjaan yang sulit dapat dengan mudah diselesaikan.

Selain itu, dengan bergotong royong dapat menciptakan kedekatan dengan warga binaan dan bentuk kepedulian Babinsa. Sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat dapat terjaga.

“Sudah menjadi kewajiban dan tanggung jawab kami selaku aparat teritorial untuk membantu kesulitan warga binaan dan sebagai bentuk pendekatan antara TNI dengan warga,” pungkas Serka Kurniawansah.