Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI Tandyo Budi, R. S.sos. Berikan Bantuan Kemanusiaan Gempa Bumi Cianjur

Nasional321 Dilihat

Bisnismetro.id, CIANJUR – Kabadiklat Kemhan Mayjen TNI Tandyo Budi, R. S.sos. serahkan secara simbolis bantuan kemanusiaan yang terdampak gempa bumi, bermagnitudo 5,6 yang mengguncang Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11/22) pukul 13.21 WIB lalu . Akibat bencana tersebut ribuan rumah warga rata, gedung-gedung runtuh, Longsor, ratusan orang luka-luka dan ratusan orang meninggal dunia.

Bantuan kemanusiaan tetsebut diserahkan kepada Danrem 061/SK yang di wakili oleh Kasilog Korem 061/SK Kolonel inf Aries Dwiyanto, untuk segera disalurkan kepada warga masyarakat Cianjur di Gunung Mas, Puncak,Jawa Barat, Sabtu (26/11/2022).

Badiklat Kemhan memberikan bantuan berupa beras sebanyak 5 Ton, Kue, biskuit, Selimut, terpal, pampres, pembalut dan sembako ( 3 Truk ). Rencananya bantuan tersebut akan didistribusikan ke lima kecamatan dengan jumlah kepala keluarga (KK) sebanyak 157 KK. (***)