Keluarga FKPPI Tangsel Gelar Silaturahmi, Kapolres dan Kasdim Sampaikan Hal Ini

Sosbud412 Dilihat

Bisnis Metro,TANGERANG SELATAN- Keluarga FKPPI Kota Tangerang Selatan (Tangsel), menggelar silaturahmi di Kampung Anggrek, Serpong, Kamis (23/02/2023). Kapolres Tangsel, AKBP Faisal Febryanto, Kasdim 0506/TGR Letkol Inf Fardin Wardhana, Serta Kepala Badan Kesbangpol Chairul Saleh turut hadir di lokasi.

Silaturahmi itu digelar sekira pukul 16.00 WIB. Para anggota FKPPI yang hadir kompak mengenakan seragam. Pekik yel-yel anggota FKPPI terdengar keras di sela acara.

Dalam sambutan, AKBP Faisal Febryanto, mengungkap tujuannya datang ke acara silaturahmi itu. Apalagi FKPPI tak lepas dari keberadaan TNI dan Polri di manapu berada.

“Kesempatan sore hari ini saya beserta dengan bapak kasdim PJU dari Kodim maupun dari Polres ingin bersilaturahmi dengan FKPPI cabang Tangerang Selatan ini yang pertama tujuannya adalah ingin lebih mengenal lagi karena FKPPI ini adalah Forum Komunikasi putra-putri Purnawirawan,” kata Faisal.

“Pada hakekatnya kita memiliki hubungan karena dilahirkan dengan rahim yang sama, jadi ada darah TNI maupun Polri. terkait dengan situasi yang ada sekarang ini tentang FKPPI Tangerang Selatan kami dari Kodim maupun Polres tentunya pelaku pembina ingin situasi yang ada ini kembali normal,” imbuhnya.

Berikutnya, Letkol Inf Fardin Wardhana, yang mewakili Kodim 0506/Tgr menerangkan, FKPPI merupakan organisasi dengan struktur dari daerah hingga tingkat pusat

“Organisasi yang dibentuk ini merupakan organisasi yang secara struktur dimulai dari tingkat pusat daerah sampai dengan tercapai sehingga apapun ceritanya rekan-rekan yang ada di Tangerang Selatan ini tetap berkomunikasi dengan FKPPI daerah dengan FKPPI Pusat,” katanya.

Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol Chairul Saleh menyorot adanya oknum yang masih berpijak pada egosentris. Menurut dia, filosofi duduk sama rendah dan berdiri sama tinggi harus diterapkan pada masing-masing keanggotaan Ormas atau OKP.

“Kita harus prihatin karena masih ada egosentris dalam sebuah tempat atau wilayah, masih banyak juga bukan saja yang KTP, dan masih ada lagi. Saya hanya membina, jangan seperti demikian ayo bersama-sama duduk bersama,” tuturnya.

Di tempat yang sama, pelaksana acara konsolidasi FKPPI Tangsel Leonardus Sihombing, mengatakan, acara itu digelar sebagai wadah konsolidasi anggota FKPPI se-Kota Tangsel yang telah lama tak aktif.

“Ini sebenarnya kembali di bawah binaan Pangdam Jaya dan binaan Polda Metro Jaya, itu yang mau kita sampaikan sebenarnya pada sore ini, untuk supaya kita kembali pada teritorial,” ucapnya.

Menambahkan itu, panitia pelaksana Eni Y, mengatakan, legalitas kepengurusan FKPPI Kota Tangsel berada di bawah binaan Kodam Jaya dan Polda Jaya sebagaimana ketentuan dalam AD/ART organisasi.

“Kita di bawah binaan Kapolres Tangsel dan Kodim 0506, jadi kita tidak akan lari dari ranah pembina kita. Bicara domisili jelas, bahwa semua anggota FKPPI berdomisili di Tangsel dan memiliki KTP Tangsel. Jadi ya karena kita FKPPI di bawah binaan TNI Polri maka otomatis kita mengacu pada teritorial,” tukasnya.(bli/sg)