Turnamen Jombang Bersatu Cup IV Lapangan Alap alap Tangsel, Gol Tunggal Ravi Menangkan Albesta atas Anker 1-0

Olahraga305 Dilihat

Bisnis Metro,TANGERANG SELATAN- Abelsta FC sukses mengalahkan Anker FC, 1-0 di laga Turnamen Jombang Bersatu Cup IV, menyambut HUT Kemerdekaan RI Ke 77. Ravi, tampil sebagai pahlawan Abelsta usai golnya menentukan hasil permainan guna melaju ke delapan besar dari 16 tim peserta.

Laga antara Abelsta melawan Anker dilangsungkan di lapangan Alap alap Jombang Ciputat Kota Tangerang Selatan, pada Selasa (9/8/2022) petang. Laga ini menandai debut sejarah asuhan Bung Gabuk selaku pelatih dan Ajoy manajer, bersama Abelsta (Anak Belakang Stasiun) yang selama ini selalu tersisih dalam beberapa event.

Pertandingan ini sendiri memakan waktu total 60 menit.

Anker (Kampung Gedong) melalui Ucok sang kapten mengambil inisiatif serangan lebih dulu setelah dalam pengundian babak pertama oleh Wasit Sugandi berlisensi C1 Nasional. Awal yang sebenarnya cemerlang, tercipta ketika tendangan Fredy di depan gawang Albesta membentur pemain lawan dilanjutkan Beler melakukan pressing namun jauh dari sasaran mistar gawang Abelsta yang dijaga Lukman.

Peluang berganti ke kubu Abelsta, ketika Abil, kapten tim, melakukan tendangan bebas ke gawang Anker namun berhasil di blok kiper Bowo.

Jual beli serangan kedua tim pun terjadi pada babak pertama itu, akan tetapi skor masih buntu 0-0.

Selanjutnya kick off babak dua sudah dilakukan, permaian cepat diawal, coba dipertotonkan tim Anker yang usianya rata-rata lebih tua daripada tim Abelsta.

Hal terlihat dari kantong saku wasit mengeluarkan Kartu kuning yang pertama untuk Ravi pemain Abelsta atas pelanggaran menahan bola dengan tangan saat Anker menyerang. Hadiah tendangan bebas Sadam, striker Anker, ke gawang Abelsta mampu ditangkap dengan mudah oleh kiper Lukman.

Wasit Sugandi kembali mengeluarkan kartu kuning juga buat Ajis, pemain Anker, setelah melanggar Rizky. Lagi-lagi peluang tendangan bebas sedikit di luar kotak penalti tak mampu dimanfaatkan dengan baik kubu Anker, Tendangan Iyung, striker Albesta, melambung jauh di udara mistar gawang Bowo.

Lagi-lagi, Sugandi wasit asal Jombang Ciputat yang merupakan adik kandung almarhum Wasit Sukarja ini, harus mengeluarkan kartu kuning untuk salah seorang pemain Abelsta, setelah tangannya menarik dengan sengaja. Tendangan bebas Ucok, kapten Anker yang diumpankan ke temannya membentur kubu Abelsta.

Kedua kubu yang kebetulan masih sama-sama satu lingkungan RW 13 Jombang, mendapat dukungan semangat dari para suporter fanatiknya, agar memecahkan kebuntuan gol.partai penentuan meraih tiket delapan besar menyusul 3 tim lainnya yang telah lolos, yakni Karang Taruna RW 03, Camp Gunung FC RW 09, dan Karang Taruna RW 10 Jombang.

Pada saat 5 menit sebelum babak dua berakhir, tim Abelsta melaluii serangan balik cepat melalui kaki Ravi kerjasama satu dua dengan Abil menyisir sisi kanan gawang lawan berhasil melesakkan si kulit bundar ke pojok kiri gawang Anker tapi tak mampu ditangkap kiper Bowo.dan gol.

kedudukan 1-0 untuk Abelsta dari sontekan kaki Ravi tak berubah sampai akhir babak dua.(sg)