Apel Gladi Kesiapsiagaan terhadap PBA Karhutla

Teluk Kuantan – Babinsa Koramil 02/KT Serda Marizal dan beberapa Anggota Lainnya Mengikuti Acara Apel Gladi Kesiapsiagaan terhadap Penanggulangan Bencana Alam (PBA) Karhutla Kabupaten Kuantan Singingi Tahun 2025, bertempat di Jln Rusdi S Ambrus Kel. Sungai Jering (Depan Saung Kampueng) Kec. Kuantan Tengah Kab. Kuansing . Selasa (22/04/2025).

Pejabat Apel sbb : Pimpinan Apel : Fahdiansyah Sp.OG (Sekda pemkab Kuansing), Perwira Apel : H.Yulizar S.sos M.Si (Kolaksa BPBD Kuansing), Komandan Apel : Ipda Yoki Sumbari (Perwira Polres Kuansing)

Hadir dalam acara tersebut : AKBP Angga F. Herlambang, S.I.K, SH (Kapolres Kuansing), Mayor Inf Legimin (Pabung mewakili Dandim 0302/Inhu Kuansing), Kompol Novaldi, S.Sos, M.Si (Waka polres Kuansing), Perwakilan dari Kaban,Kadis dan Kasat Pol PP Pemkab Kuansing, Para Danramil Kodim 0302/Inhu Wilayah Kuansing, Para Kasat dan Kapolsek Jajaran Polres Kuansing, Perwakilan Camat se Kab Kuansing, Perwakilan dari Kejari Kuansing, Jumlah peserta Apel : 200 Orang

Tertib Apel : Komandan Apel memasuki lapangan apel, Pimpinan Apel menaiki mimbar apel, Penghormatan umum kepada pimpinan apel, Laporan Komandan Apel kepada pimpinan apel dan dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan,Amanat, Laporan Komandan Apal kepada Pimpinan Apel, Penghormatan Pasukan, Pembacaan Do’a, Pimpinan Apel Meninggalkan Mimbar Apel, Apel selesai dan di lanjutkan pengecekan alat alat karhutla

Adapun Amanat Pimpinan Apel Intinya sbb: Assalamualaikum puji syukur Alhamdulillah Ats Rahmat yang di berikan Tuhan YME kita dapat berkumpul di lapangan Apel dalam rangka kesiapsiagaan penanggulangan karhutla, Kita dapat menunjukkan komitmen kita terhadap masyarakat agar semua berperan serta dan berperan di semua lintas sektor dalam menghadapi bencana yang sering terjadi pada musim kemarau ini.

Apel kesiapan Siagaan ini merupakan bentuk solidaritas kita tentang bencana alam namun kita dapat meminimalisir sekecil apapun tentang akan bencana tersebut, Apel kesiapan Siagaan penanggulangan bencana tahun 2025 adalah bentuk kepedulian kita terhadap tentang bahaya bencana alam di Kabupaten Kuantan Singingi. Ucapnya.

Slanjutnya Peserta Apel terdiri dari : TNI : 15 Orang, POLRI : 30 Oran, BPBD : 15 Orang, DAMKAR : 15 Orang, SATPOL PP : 30 Orang, DINAS PERHUBUNGAN : 15 Orang, RELAWAN RAPP : 10 Orang, TIM RELAWAN KAB. KUANSING : 10 Orang

Tujuan diadakan apel gladi kesiapsiagaan Penanggulangan bencana alam (Karhutla) di wilayah Kabupaten Kuantan Singingi tahun 2025 yaitu untuk mengecek Kesiapan dan Kesiapsiagaan Personil yang telah tergabung dalam Tim Penanggulangan Bencana Alam (Karhutla) yang ada di wilayah kabupaten kuantan Singingi.pungkasnya.