Bisnismetro.id, JAKARTA – “Kenaikan pangkat bukanlah sesuatu hal yang dicapai dengan mudah. Melainkan wujud penghargaan dari dinas, kepada personel yang memiliki prestasi, dedikasi dan loyalitas dalam melaksanakan tugas dan kewajibannya“ demikian ditegaskan oleh Pangkoops Udara I Marsda TNI Mohammad Nurdin saat memimpin upacara Kenaikan Pangkat periode 1 April 2024 bagi personel Makoops Udara I. Bertempat di Lapangan Upacara Makoops Udara I. (Senin, 1-4-2024).
Lebih lanjut Pangkoops Udara I yang mewakili segenap warga Makoops Udara I mengucapkan “Selamat dan turut bersyukur kepada seluruh personel Makoops Udara I yang mendapatkan kenaikan pangkat, disertai harapan semoga menjadi motivasi dalam pengabdian pada tugas-tugas yang saudara atau saudari emban, sesuai bidang profesi dan korps masing-masing, serta dapat meningkatan etos kerja yang lebih profesional, berkualitas, kreatif, inovatif serta produktif“ ujar Alumni AAU ’96.
Menutup amanatnya, Pangkoops Udara I menyampaikan, “Kenaikan pangkat ini merupakan suatu kebanggaan serta doa dari keluarga dan sanak saudara kita semua. Karena keberhasilan yang saudara capai tentunya tidak terlepas dari peran aktif serta dukungan moril keluarga terdekat“ tutup Pangkoops Udara I.
Personel Makoops Udara I yang meraih kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi pada Upacara Kenaikan Pangkat periode 1 April 2024 ini sebanyak 32 personel, yang terdiri dari 9 Perwira, 13 Bintara, 9 Tamtama dan 1 PNS. Setelah pelaksanaan upacara, dilanjutkan dengan tradisi penyiraman sebagai representasi rasa syukur dan untuk menghilangkan atau membersihkan kekurangan para personel Makoops Udara I saat berpangkat sebelumnya, dengan memberi arti bahwa dengan pangkat baru yang diemban saat ini, kekurangan yang dahulu dapat luntur sehingga personel tersebut dapat lebih semangat dalam melaksanakan rutinitas kedinasan.
Hadir dalam upacara tersebut, Kas Koops Udara I, Ir Koops Udara I, Para Asisten, Para Sahli, Danpom, Kasatker serta Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Koopsud I.(BM/Red) ***