Teluk Kuantan – Dandim 0302/Inhu Letkol Inf Emic Chandra Nasution M.P.M. menghadiri acara kegiatan Kunjungan Kerja Kapolda Riau, Irjen. Pol Muhammad Iqbal, SIK, M.H dalam rangka Rapat koordinasi kampanye Rapat umum Pilkada Serentak Tahun 2024 bertempat di Ruang Multimedia Kantor Bupati Kuansing Kel.Sei Jering Kec. Kuantan Tengah Kab Kuansing. Selasa (19/11/2024).
Kegiatan dihadiri Oleh : Letkol Inf Emic Chandra Nasution M.P.M (Dandim 0302/Inhu), AKBP Pangucap Priyo Soegito S.Ik, MH (Kapolres Kuansing), drg Sri Sadono Mulyanto, M.Han (Pjs Bupati Kabupaten Kuansing), Sahroni SH, MH (Kajari Kuansing), Subier Teguh Wijaya S.H., M.H (Ketua PN Teluk Kuantan), H.Juprisal, SE. M.Si (Ketua DPRD Kab Kuansing), Genius Virades S.H (Ketua PA Kab Kuansing), dr Fahdiansyah S.Pog (Pj Sekda Kuansing), Muhjelan Arwan SH (Kakesbangpol Kab,Kuansing), Drs H Yulizar Ssos (Kalaksa BPDB Kab Kuansing), Rio Kasiter Putra (Kasatpol PP Kab, Kuansing), Wawan Ardi, S.Psi (Ketua KPUD Kab. Kuansing), Para Staf Kabag, Kapolsek jajaran polres Kuansing, Perwakilan dari Lapas Kuansing, Perwakilan dari Bawaslu Kuansing, Ketua ataupun Pengurus Partai Politik Kuansing, Rapat dihadiri ± 80 orang.
Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kuansing :
1. Paslon No Urut 01, Drs. H SUHARDIMAN AMBY AK, MM dan H. MUKLISIN (SDM)
2. Paslon No Urut 02, DR.Adam SH MH – H Sutoyo,SH (AYO)
3. Paslon No Urut 03, H. HALIM – SARDIONO, S.Md (HS)
Kata Sambutan Pjs Bupati Kuansing intinya sbb : Saya ucapan terimakasih dan selamat datang kepada Kapolda Riau beserta rombongan yang sudah datang ke Kuansing dalam rangka Rapat koordinasi kampanye Rapat umum Pilkada serentak tahun 2024, Untuk pemerintahan dan ASN dapat menjaga Netralitas dalam Pilkada Serentak Tahun 2024. Kita semua berharap dan sepakat agar pemilu 2024 berjalan dgn aman dan damai. Kita bersama – sama memiliki tanggung jawab untuk mensukseskan pemilu 2024.
Kepada TNI Polri dan ASN yg menjadi kunci sukses dlm pemilu 2024 agar dapat mejaga Netralitas. Saya juga berharap kepada seluruh ASN di Kab. Kuansing tidak melakukan pelanggaran pemilu, jika terlibat akan ada proses oleh KASN, Deklarasi Netralitas ASN di Kab. Kuansing juga dilaksanakan agar ASN tidak terlibat politik praktis.
Penyampaian dan paparan dari Kapolres Kuansing intinya sbb : Kepada para Paslon agar memperhatikan larangan pada Kampanye untuk tidak menghina ras golongan calon lainnya dan mempersoalkan kekerasan dasar Pancasila memfitnah dan mengadu domba mengancam dan merusak apk melakukan pawai dengan berjalan kaki atau berkendara dengan melibatkan banyak orang.
Selanjutnya Penyampaian dan paparan dari Ketua KPU Kabupaten Kuansing intinya sbb : Terimakasih kpd semua undangan yg hadir pada acara Kunjungan Kerja Kapolda Riau, Irjen. Pol Muhammad Iqbal, SIK, M.H
dalam rangka Rapat koordinasi kampanye Rapat umum Pilkada serentak tahun 2024. Kami penyelenggara pemilu KPU dan Bawaslu siap untuk menyelenggarakan Pemilu th 2024.
Kami butuh support dari stakeholder dan seluruh lapisan masyarakat utk mensukseskan pemilu 2024. Semoga pemilu di Kab. Kuansing berjalan dgn damai dan berintegritas. Dan untuk logistik Pilkada Serentak Tahun 2024 wilayah Kabupaten Kuansing sudah lengkap dan sudah digudang KPU Kabupaten Kuansing.
Kata Sambutan Kapolda Riau, Irjen. Pol Muhammad Iqbal, SIK, M.H intinya sbb : Terimakasih kepada pemerintah daerah dan masyarakat Kabupaten Kuansing dalam rangka Kunjungan kerja Kapolda Riau, Irjen. Pol Muhammad Iqbal, SIK, M.H.,
Untuk para calon Bupati dan wakil Bupati agar dapat menjaga keharmonisan masyarakat Kuansing Agar bapak bapak calon Bupati dan wakil Bupati memberi kenyamanan kepada masyarakat Kabupaten Kuansing. Semua ASN dan aparatur pemerintah apalagi Anggota Kapolres Kuansing dan TNI (Kodim 0302/Inhu -Kuansing) untuk dapat menjaga Netralitas dalam Pilkada Serentak Tahun 2024.
Mohon kerjasama nya dan bantuan kepada calon Bupati dan Wakil Bupati untuk meningkatkan keamanan di wilayah Kabupaten Kuansing.
Tingkatkan Keamanan dalam Pilkada Serentak Tahun 2024. Semua bersinergi, baik TNI, Polri, pemerintah provinsi, DPRD, penyelenggara pemilu, tokoh agama dan tokoh masyarakat melakukan pendinginan,Ucapnya.
Kegiatan ini merupakan rangkaian Kunjungan Kerja Kapolda Riau, Irjen. Pol Muhammad Iqbal, SIK, M.H., dalam rangka Rapat koordinasi kampanye Rapat umum Pilkada serentak tahun 2024 sekaligus melaksanakan silaturahmi dengan Pemerintahan Daerah dan menyatukan pikiran pada Pilkada Serentak Tahun 2024 di wilayah Kabupaten Kuansing. Pungkasnya.
Demikian dilaporkan.