Pangkodau I: Natal Perkuat Karakter, Integritas Dan Pengabdian Dalam Tugas

Bisnismetro.id, JAKARTA – Perayaan Natal tahun ini mengangkat tema “Hikmah Natal Menghadirkan Sukacita dan Damai Sejahtera kepada Prajurit dan ASN TNI yang Prima untuk Indonesia Maju”. Tema ini mengandung makna sangat mendalam, Natal bukan hanya peristiwa iman, tetapi momentum refleksi memperkuat karakter, integritas serta semangat pengabdian dalam setiap tugas.

Demikian yang dikatakan oleh Panglima Kodau I Marsda TNI Muzafar, S.Sos., M.M., dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kolonel Pnb Immanuel Simarmata, S.E., MMDS., pada Peringatan Natal Tahun 2026 di Panti Asuhan Calvary Jakarta, Rabu (14/1/26).

Lebih lanjut Panglima menjelaskan, Natal juga mengajarkan tentang kasih yang tulus, pengorbanan, kerendahan hati dan damai sejahtera, dan mewarnai sikap serta perilaku sebagai prajurit dan PNS TNI AU khususnya Kodau I, agar mampu menjadi pribadi yang AMPUH (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul dan Humanis), sekaligus menjadi teladan di lingkungan kerja maupun di tengah masyarakat.

“Oleh karena itu dengan kehadiran di tengah anak-anak panti asuhan bukan semata-mata untuk merayakan, tetapi juga berbagi kasih dan menghadirkan sukacita, serta menumbuhkan harapan, bentuk kepedulian sosial dan nilai kemanusiaan yang sejalan dengan jati diri TNI Angkatan Udara”,ujar Panglima.

Panglima juga menyampaikan, kepada anak-anakku yang saya kasihi dan banggakan, jangan pernah berkecil hati dengan keadaan, teruslah bermimpi, belajar dan berdoa, percayalah bahwa Tuhan memiliki rencana indah bagi setiap kehidupan.

“Jadikanlah momentum Natal ini sebagai sumber kekuatan rohani dan moral dalam mengemban tugas pengabdian dengan iman yang kokoh, hati yang penuh kasih, serta semangat cinta tanah air”,jelas Panglima.

Akhir kata, Panglima menyampaikan ucapan, selamat Natal kepada seluruh umat Kristiani Kodau I, Pendeta, Pengurus dan anak-anak Panti Asuhan Calvary. Kiranya sukacita dan damai sejahtera Natal, senantiasa menyertai langkah dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.

Kegiatan diawali, sambutan dari Ketua Yayasan, pemberian Tali Asih dari Panglima Kodau I yang diwakili Kalaiklambangja Kodau I dan dilanjutkan foto bersama, Ibadah Natal, Persembahan Pujian, dan pemberian bingkisan kasih oleh Pdt.Donna Nainggolan, S.Th., kepada Panti Asuhan Carlvary.(Red)***