Mentri Pertanian: Pesta Patok Majukan Subsektor Perternakan

Bisnismetro.id, BOGOR – Pesta Patok yang baru pertama kali diselenggarakan ini, tidak hanya domba atau kambing melaikan bagian dari usaha kita bersama dalam memajukan subsektor peternakan, khususnya perternakan domba dan kambing.

Demikian yang di katakan oleh Dirjen PKH Dr drh. Agung Suganda, M.Si., mewakili Mentri Perternakan, dihadapan Panglima Koops Udara I dan Warga Bogor dalam acara Pesta Patok 2025 dalam rangka memperebutkan piala Panglima Koops Udara I dalam rangka HUT ke-79 TNI Angkatan Udara yang di gelar di Lanud Atang Sanjaya tepatnya di Lapangan Stadion Pakansari, Cibinong Kabupaten Bogor, Minggu (20/4/25).

“Kontes ternak yang memprioritaskan kualitas bibit terbaiknya, hal ini sebagai stimulus untuk pengembangan kelembagaan pembibitan di masing-masing daerah, sebagaimana peraturan Menteri Pertanian nomor 36 tahun 2006 tentang sistem pembibitan ternak nasional”,ujarnya.

Kemudian Suganda mengatakan, dukungannya dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh peternak guna memajukan usaha ternak yang berkualitas.

Sementara itu Ketua DPP HPDKI (Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia) Ir. Yudi Guntara Noor, dalam sambutanya, mengajak para peternak bersama TNI AU, Bupati, Kabupaten Bogor untuk menguatkan ketahanan pangan dengan bibit yang berkualitas, dan tidak hanya menguatkan ketahanan pangan namun juga menguatkan ibadah, karena kambing tidak hanya dimakan tapi juga merupakan hewan qurban ataupun untuk aqiqah.

Turut hadir, Menteri Pertahanan RI, diwakili Pejabat Ombudsman Yeka Hendra Fatika, Danlanud ATS, Waasops Kasau,Danrem 061 Suryakencana, pejabat utama Koops Udara I, Rektor IPB, Prof. Dr. Arif Satria, S.P., M.Si.  Beserta Forkopimda Kabupaten Bogor.(Red)***