Tinjau Anak-anak Tangsel Laihan Karate, Pengurus FORKI Banten dan Dinas Pendidikan Tangsel: Kami Bawa Semangat Kerja

Olahraga54 Dilihat

Bisnis Metro,TANGERANG SELATAN- Pengurus Federasi Olah Raga Karate-do Indonesia (FORKI) Banten mendukung dan memberikan motivasi puluhan karateka cilik asal Tangerang Selatan yang serius berlatih di salah satu arena mall teras kota Serpong BSD, pada Sabtu (19/10/2024) petang.

Joe Manalu, Wakil Ketua FORKI Banten, mengungkap bahwa ini bentuk kerinduan pada anak-anak bangsa yang sedang berlatih .

“Ketika memang ada semangat dan terjalin disitu, mulai dari pemerintahannya sampai klub, ranting, bahkan perguruan cabang olahraga khususnya di karate,” ungkap Joe.


Dirinya hadir pada kesempatan tersebut juga ditemani Satiyan, salah satu perwakilan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Tangsel.

“Jadi kami datang kesini, sedikit bawa semangat kerja untuk melihat bagaimana Tangsel lebih hebat lagi jelang banyaknya event-event sampai 2026,” cetus Joe.

Dirinya ingin Tangsel terus bisa menjaga prestasi demi prestasi yang telah diraih selama ini.

Diharapkan juga bersama orangtua masing-masing, dapat mengetahui program-progran yang sedang berjalan, mulai dari tingkat terkecil, ranting, sampai ke tingkat nasional.

Senada, Satiyan selaku Kasie Peserta Didik Dan Pembangunan Karakter pada Dinas Pendidikan Tangsel, menyampaikan rasa senang bisa berkumpul dengan anak-anak Tangsel yang latihan karate.

“Saya harap teruslah dengan kegiatan positif seperti ini, karena ini yang perlu angkat, dengan bakat, minat mereka kita suport bareng-bareng,” tutur Satiyan.

Tak dipungkiri, memang era zaman sekarang, anak-anak lebih suka main handphone dan sebagainya.

“Tapi manakala anak-anak punya bakat minat mereka tidak menjadi ketergantungan handphone,” ujarnya.

Olehnya, pihak Pemerintah Kota khususnya Dinas Pendidikan Tangsel terus mendorong kegiatan seperti di lokasi.

“Harapannya lebih banyak lagi anak-anak yang berprestasi di Kota Tangsel,” tukasnya.(sg)